Tuesday, April 30, 2019

BEAUTY CONTENT HACKATHON SBYGLAMSQUAD BERSAMA HEIDIANATJAHJADI DAN HANUMMEGAA



[EVENT] BEAUTY CONTENT HACKATHON


BERSAMA KAK HEIDI DAN HANUM

#RamadhanCantikMaybelline


#BeautyHackathonLorealid




Beauty Content Hackathon


Whoop, whoops!!!
Hari senin, tanggal dua sembilan
Balik lagi sama aku yang ngangenin, hayo yang baru baca blog aku yuk sini kenalan.

Hello Beauties 💕

Kali ini aku mau sharing ilmu dan pengalaman aku kemarin setelah menghadiri event yang Amazing sekali. Alhamdulillah aku diberikan kesempatan dari @SBYGLAMSQUAD untuk hadir dan mengikuti event mereka yang berjudul “Beauty Content Hackathon” dengan guest star Kakak kece, kak Heidianatjahjadi dan si cantik Hanummegaa. Keseruan acara ini bakal aku utarakan lewat tulisan dibawah, bagaimana aku mendapat ilmu dan sharing tentang meningkatkan engagement Instagram hingga tips membuat video beauty content yang bagus. Dan, aku dan teman-teman Beauties yang lain mendapat goodie bag banyak sekali, ditambah banyak hadiah yang dibagikan. Stay tune terus dan jangan lupa scroll ke kebawah ya.



.
.
.
.
.

👉Beauty Content Hackathon
 
Sebuah event yang diselenggarakan oleh SBYGLAMSQUAD ( Salah satu Beauty Komunitas di Surabaya) pada hari Sabtu, tanggal 27 April 2019 kemarin di Lareia Kitchen, Pakuwon Mall Surabaya. Ikutan event seperti ini awalnya harus bersaing lho sama temen-temen Beauty Enthusiast yang lain. Karena hanya beberapa orang saja yang dipilih untuk bisa diundang di acara ini. Membuat Ramadhan make up look jadi syarat utama, dan aku langsung saja membuatnya kemudian upload sambil berdoa agar terpilih. Dan akhirnya aku terpilih, Alhamdulillah. Event inipun menggaet Vlogger dan Beauty Influencer berbakat kak Heidianatjahjadi dan si cantik Hanummegaa. Mimpi apa akutuh bisa ketemu orang-orang berbakat seperti mereka. 


Foto Booth Beauty Content Hackathon

Untuk acaranya sendiri dimulai dari pukul 14.00 WIB dengan registrasi terlebih dahulu dan foto booth, Sudah disediakan Goodie bag disetiap kursi dan juga ada hidangan cemilan ringan beserta minuman.

Dekor ruangan yang simple namun terkesan elegant mampu membuat kita semua nyaman dengan event yang sedang diselenggarakan. Pembukaan disambut oleh Kak Jaqueline selaku dari loreal Maybelline yang sangat berbaik hati memberi kesempatan Beauties Surabaya untuk menambah ilmu di dunia Beauty maupun make up sendiri.

Sambutan dari Kak Jaqueline

Lalu ada Kak mutia dari Facebook, beliau bekerja di Facebook dan berbagi tips untuk meningkatkan engagement Social Media khususnya Instagram. Indonesia sudah termasuk Top 3 di dunia yang mana banyak mengkonsumsi Instagram. Ada sekitar 111 stories per hari yang rata-rata di konsumsi tiap orang. 

Kak Mutia dari Facebook

Jaman sekarang, beberapa orang lebih memilih melihat story IG daripada feed IG seseorang ataupun idolanya. Sehingga memaksa orang-orang seperti Beauty Influencer berfokus memperbaiki Story IG daripada Feed IGnya. Menjelang bulan Ramadhan kali ini bisa dijadikan hal positif untuk lebih memaksimalkan tools yang disediakan oleh Instagram misalkan boomerang ataupun tag, mention dan share agar menambah followers.



Menaikkan engagement Instagram berhubungan dengan memaksimalkan hal-hal berikut : 

1.       Interst, temukan ketertarikan kamu dalam bidang apa, ambil hal tersebut dan jadikan acuan untuk bisa konsisten. Misalkan suka di bidang Beauty dan mencoba fokus, bisa memakai dua hal kesukaan jika kedua hal itu masih ada hubungannya misalkan Beauty dan fashion.


2.       Timelines, mengetahui kapan seringnya followers kita online di Instagram. Ambil rata-rata dan kita bisa tau juga Rata-rata followers kita itu siapa, gendernya apa di Insight IG

3.       Relationship, hubungan yang dimaksud ini adalah hubungan yang terjalin oleh kamu dan para followers kamu. Merespon dan membalas hingga mention followers kamu adalah hal yang positif dan perlu dilakukan setiap waktu.

4.       Frequency, hal ini bisa dipantau di View Insights yang ada di semua Feed IG kit ajika kita mengubah setting IG menjadi Public(Business).

5.       Following, menambah teman. Hal ini berpengaruh apalagi tentang Tag, Mention dan Share, akan bisa membantu meningkatkan jumlah followers dan engagement kita.

6.       Hastag, tak dipungkiri hastag juga berpengaruh untuk engagement Instagram. Namun kebanyakan hastag malah tidak akan berpengaruh apa-apa. Maksimal hastag yang bisa dibaca oleh Instagram adalah maksimal 8 hastag. Kecuali followers kita memberi komentar beserta hastag sebanyak mungkin itu akan berpengaruh.

Tak hanya itu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan betul yaitu ;
a.       Be Authentic, menjadi diri sendiri tanpa perlu mengikuti orang lain. Temukan ciri khas kamu, lalu kembangkan. 
b.       Be Consistent, ini berhubungan dengan interst yang dipilih dan harus konsisten memilih satu bidan dan rajin untuk terus berkembang. 
c.       Understand Your Audience, mengerti followers kamu tuh tertariknya di apa, beauty make-up atau skincare kah? Seperti itu.
d.       Use the Surface 
e.       Interact 
f.        Experiment

Setelah berbagai tips dan sharing dari kak mutia, ada game yaitu Shopping Challenge, dimana kami dibagi menjadi beberapa kelompok yang 1 kelompoknya terdiri dari 5 orang dan diminta berbelanja produk Maybelline senilai 200.000,- tiap orang. 


Goodie Bag dan Product dari Voucher 200k


Dengan Challenge harus bisa menjalin komunikasi dengan followers di Instagram masing-masing, seperti mengajak followers untuk ikut memilih produk apa yang akan dibeli dengan voucher 200k tersebut.

Hanummegaa


Selesai game dilanjut dengan Si Cantik Hanum mega. Si cantik yang dulunya tidak menyukai make-up dan bergelut di dunia musik tiba-tiba menjadi seorang Beauty Vlogger. Berbagi cerita mengenai bagaimana Hanum mengenal make up dan membagi tips agar bisa percaya diri dan mencintai diri sendiri. Suasana yang ceria dan menyenangkan diberikan oleh Hanum, keceriaan dan tawa khasnya sangat menyenangkan untuk dilihat. “Jika bosan, keluar aja dari zona nyaman kita trus pergi ke tempat yang bagus, pasti ada kalanya kita kangen sendiri sama hal yang kita suka dan disaat itu pula kita bisa balik” tutur Hanum saat ditanya tips menghilangkan rasa bosan di bidang beauty ini.

Kak Heidianatjahjadi


Setelah itu ada pembicara terakhir, Kak Heidianatjahjadi. Seorang Beauty Content Creator yang belum sampai 1 tahun tapi hasil video dan karyanya mengagumkan. Berani dan percaya diri adalah kunci utama, tidak ada yang tidak bisa dilakukan selama kita belajar dan berusaha. 

Praktek langsung oleh Kak Heidi

Beberapa tips yang dibagikan untuk membuat konten video yaitu :
1.       Pemilihan background yang natural 
2.       Lighting yang paling bagus dibantu oleh sinar matahari, usahakan ambil video atau foto saat pagi-sore hari saat masih ada matahari. Jika hanya bisa ambil video malam hari, bisa menggunakan ringlight. 
3.       Ukuran ringlight berdiameter besar, agar hasilnya bagus dan bisa diatur letaknya.
4.       Pengaturan kamera yang dipakai usahakan manual, jangan auto. 
5.       Pengaturan cahaya dari steroform atau flashlight handphone juga bisa membantu. 
6.       Pergunakan alat-alat disekitar rumah sekreatif mungkin.
7.       Memilih konsep, ambil video dan memilih lagu. 
8.       Usahakan bisa ambil video dalam satu tema namun bisa dijadikan beberapa video semisal video tutorial ombre lip, video make up look, dan video product jadi satu tema namun dengan pengambilan sudut yang berbeda.

Di event kemarin, Kak Heidianatjahjadi praktek langsung saat dia ambil video dan menunjukkan alat-alat rumah tangga yang bisa dia gunakan untuk ambil video. Seperti piring, tas hologram, kipas angin portable, dan sebagainya. Keren banget kan!!! Keren banget deh! Serius!
Penutupan dari Kak Jaqueline sangat menyentuh sekali, karena Kak Jaqueline mensupport kami yang hadir untuk bisa berkembang seperti para Beauty Vlogger yang sudah terkenal dengan ciri khas masing-masing. 

Ohya, dari acara kemarin juga aku bertemu banyak teman baru. Yeay!!! 💓
Say Hello to Our Beauties 😘


.
.
.
.
.
.
.
Thanks for reading 💟

🐣 Kindly 💬 to my blog 🐣

14 comments:

  1. Aku bahagia ada di blogmu beb. Wajahku nang ngarep dewe. Wkwkwkwk

    ReplyDelete
    Replies
    1. astaga aku ngakak baca ini kwkwkwkk alhamdulillah bisa buat bahagia orang 😋

      Delete
  2. Seru banget acaranyaa ada shopping race juga 😍 btw point-point diatas nambah wawasanku loh thankyou udah sharing infonya 🤗

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya beb, sama2 semoga infonya bisa nambah ilmu kita yg baca hehe

      Delete
  3. Seneng banget sih beb kalo acara gini ya, selain membahas tentang beauty juga bagaimana menjadi konten creator yang baik lewat instagram. Kece bener deh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaaa. Jadi lebih fokus ke produk dan pengenalan produknuya gitu

      Delete
  4. Waahh aku folower kak heidi. Keren memang gilaa the ebst nih kakak.. In love banet aku sama videonyaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya tuh, videonya always out of the box banget. Mana cantik banget gilak gak di kamera gak di real sama aja bening kwkwkwk

      Delete
  5. Tipsnya bermanfaat dan gak cuma ke video aja, di foto juga bisa diaplikasikan :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. yaps beb, semuanya berguna. Dari memaksimalkan apa yg di hp dan tools yg disediakan sosmed

      Delete
  6. Aku salfok masa sama makananya beeb wkwkwk aku belum semept ni ketemu ka heidii

    ReplyDelete
    Replies
    1. kwkwkkw itu kurang kuenya belom aku foto beb, saking lapernya sampe lupa ngfotoin kwkwkwk. Maybe next time kamu berjodoh ketemu kak heidi ya .Aamiin

      Delete
  7. bener banget, kalo bikin konten harus konsisten. nggak cuma di ig aja tapi di blog juga ^^

    ReplyDelete
  8. numpang promote ya min ^^
    Ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete