Friday, May 3, 2019

[REVIEW SKINCARE] MYSTERY BOX DARI BEAUTYNESIA, SKINCARE DARI NEGARA SAKURA!


Mystery Box dari Beautynesia


Hayo isinya apa ya?







Hello Beauties 💕


Akhir tahun lalu aku ikut giveaway dari Beautynesia, giveaway yang berjudul ‘Mystery Box’ ini membuat aku penasaran banget nih, jadi ya aku ikutan aja. Iseng. Eh ternyata aku di DM oleh pihak Beautynesia dan dapat hadiahnya. Dari pihak Beautynesia sendiri tidak memberitahu isi hadiahnya ini, duh penasaran dong ya. Dan saat hadiah aku datang, taraaaaaaaa…..
Beberapa produk skincare dari KOSÉ Cosmeport. Seneng banget dong secara ini KOSÉ Cosmeport juga baru banget masuk pasar kecantikan di Indonesia. Tahu KOSÉ Cosmeport kan? Itu lho brand asal Negara Sakura yang sekarang sudah berganti era, dari era ‘Heisei’ menjadi era ‘Reiwa’. Lah jadi bahas Kekaisaran Jepang. Ya pokoknya ini brand dari Jepang, sudah terkenal sekali di jepang dengan berbagai merk tapi dalam satu brand. Keren gak tuh? Mulai dari skincare hingga kosmetik ada.  

Dari Beautynesia ini aku dapat 3 Produk, mau tau nih apa aja? Yuk langsung simak review aku tentang 3 Produk dari KOSÉ Cosmeport ini.
.
.
.
.
.


👉Clear Turn Babyish Precious Oil-in-Milky Mask Whitening 5 pieces




Untuk KOSÉ Cosmeport’s Clear Turn Babyish Mask sendiri ada 3 jenis, yaitu
  1. Highly Moisturizing Lustre Mask
  2. White Mask
  3. Moisturizing Mask
Nah, disini aku dapet yang no. 2 yaitu White Mask, untuk mencerahkan. 

-Packaging📦

Dari segi packaging ini box dan packaging masker gambarnya sama. Di bagian tepi berwarna gold dengan kebanyakan font huruf berwarna biru. 



Dan background warna silver. Maskernya sendiri tipis dan ringan namun tidak rentan sobek lho. Dengan berat 27ml. Bentuk maskernya juga besar namun masih pas digunakan di bentuk wajahaku.

-Formula dan Tekstur🔍

Tekstur essencenya cair dengan volume lumayan banyak ya. Bau dari masker ini tidak terlalu menyengat dan menenangkan. Mengandung double vitamin C, Saxifraga sarmentosa extract, dan Amino Acids dengan GL untuk melembapkan kulit. Babyish ini mengklaim fragrance free, color free, mineral oil-free, Weak acid, silicon free, and Ultraviolet absorber free.

Ingredients :

Water (Aqua), Dipropylene Glycol, Butylene Glycol, Sorbitol, Glycerin, Chamomile Recutita (Matricaria) Flower Extract, Disodium Ascorbyl Sulfate, Mentha Piperita (Peppermint) Leaf Extract, Saxifraga Sarmentosa Extract, Serine, Sodium Hyaluronate, Citric Acid, Sodium Citrate, Methylparaben, Phenoxyethanol.

So far, untuk formula dan tekstur aku tidak ada tanggapan negative, karena gak ada efek negative pula di wajah aku setelah pemakaian masker ini. Namun untuk mencerahkannya sepertinya kurang terasa di wajah aku. Tapi lebih ke melembabkan dan menyegarkan saja.

-Cara pakai 🎯

Basuh dan bersihkan wajah. Pakai masker 10-15 menit, lepaskan dan pijat wajah perlahan agar essence masker bisa diserap lebih maksimal oleh wajah. Gunakan 3-4x dalam seminggu.


👉KOSÉ Cosmeport Softymo Lachesca Cleansing Sheet Pack Clear






Si KOSÉ Cosmeport Softymo Lachesca ini juga memiliki beberapa jenis, ada 3 sesuai kegunaan dan jenis kulit yakni
  1. Clear Type Transparent Skin (Biru) jenis ini bisa untuk semua jenis kulit khususnya kulit berminyak.
  2. Moist Type High Moist (Pink) jenis ini untuk kulit kering dan kulit kombinasi.
  3. Oil in type Deep Cleansing (Gold) untuk jenis ini khusus kulit kering.
 
-Packaging📦

Nah aku dapat jenis yang pertama sesuai dengan jenis kulit aku yaitu kulit berminyak. Si KOSÉ Cosmeport Softymo Lachesca Cleansing Sheet Pack Clear Type ini memakai kemasan plastik diluarnya dengan warna biru yang mendominasi. 



Untuk tampilan kemasan tempatnya sendiri mirip seperti tempat tissue basah dengan akses untuk mengambil sheetnya lebih aman dan terjamin higienisnya. Ukurannya 15cm x 20cm. Ada 2 lock yang pertama lock dalam yang bersentuhan langsung dengan tissuenya. Lalu lock yang kedua ini lock luar yang hanya berhubungan dengan lock dalam. Safety sekali nih. No bocor-bocor deh.

-Formula dan Tekstur🔍

Untuk tekstur dari sheet pack ini tergolong lumayan tebal dengan 3 layer, 3 layer disini 3 lipatan ya jadi sebenarnya 1 sheet lalu dilipat jadi 3 layer. Sheet yang disediakan juga tidak mudah robek, untuk baunya sendiri tidak terlalu mengganggu. Formula yang dikandungnya ada Madonna lily extract untuk melembabkan. 



Ingredients : Artichoke dan peppermint extract untuk melembapkan, malic acid, dan citric acid.
Si KOSÉ Cosmeport Softymo Lachesca Cleansing Sheet Pack Clear Type ini disebut 4 in 1, karena bisa menghapus Make up, membersihkan pori-pori, mencuci dan membersihkan muka, dan juga bisa sebagai lotion untuk melembabkan wajah.

-Cara pakai🎯

Ambil tissue satu sheet dibox tissuenya. Buka lock luar dan dalam, lalu ambil tissue sheetnya. Usap perlahan make-up di wajah hingga bersih. 



Kalau aku sih cukup 1 sheet untuk satu wajah dengan kondisi make-up tipis, karena 1 sheet itu besar. Sudah aku rasa bersih tapi tetap aku cuci muka pakai face wash aku karena double cleansing itu penting hehe.

👉Kose Cosmeport Kose Softymo Cleansing Foam Collagen



Pembersih muka yang tergolong gentle dengan tetap menjaga kelembapan wajah agar tetap sehat dan tampak muda dengan kandungan fermentasi susu kedelai didalamnya. Ada beberapa jenis pembersih muka sesuai dengan fungsi dan jenis kulit. Yakni :
  1. Cleansing Foam Hyaluronic Acid untuk kulit kering (Warna Pink)
  2. Cleansing Foam Collagen untuk semua jenis kulit (Warna Biru Muda)
  3. Cleansing Foam White untuk kulit sensitive (Warna Navy)
Nah disini aku dapat si Collagen dong, jadi aman untuk kulit berminyak aku.


 -Packaging📦

Untuk packagingnya bentuk tube dengan tutup botol fliptop. Dengan warna yang mendominasi adalah warna putih dan biru muda. Untuk ukurannya sendiri 150g. 



Tergolong besar dan tidak travel-friendly sih. Menurut aku sendiri packagingnya standart untuk ukuran pembersih muka pada umumnya ya, dengan size yang gede gitu sih.

-Formula dan Tekstur🔍

Tekstur dari Cleansing Foam Collagen ini adalah cream berwarna putih lembut. Dan Saat di apply dengan air, busanya lumayan banyak tapi tetap lembut di wajah. Kesan gentlenya terasa sekali saat setelah dibilas. Untuk baunya sendiri menurut aku tidak masalah karena masih nyaman dan tidak menyengat sekali. 


Sesuai judulnya, si Cleansing Foam Collagen ini memiliki kandungan collagen yang dapat meningkatkan elastisitas kulit wajah dan menyehatkan kulit. Untuk kandungan fermentasi susu kedelai ini mampu melembapkan dan mengurangi minyak di kulit wajah. Dan menjadikan wajah terlihat lebih halus dan lembut.

-Cara pakai 🎯

Keluarkan cream foam dari tubenya, usap perlahan ke wajah dengan melakukan pijatan ringan selama 3-5 menit. Lalu bilas wajah hingga bersih.
Untuk Cleansing Foam ini mengklaim 2in1 dengan fungsi selain sebagai pembersih muka, dia juga bisa sebagai salah satu skincare treatment.

-Where to get it

Drugstore seperti Guardian atau Watson mungkin sudah ada


💬Kesimpulan

Dari 3 item yang aku dapat dari Beautynesia ini, ini sungguh sangat membantu skincare treatment aku. Selain tidak ada efek negative yang ditimbulkan dari 3 produk ini, mereka mampu menjaga kelembapan wajah aku semalaman. Untuk sheetmasknya sendiri aku suka kinerjanya tapi kurang maksimal dalam klaim mencerahkan wajah. Kemudian untuk Sheet Packnya atau tissue remover makeupnya ini ampuh sekali menghilangkan make up namun karena packagingnya yang berbentuk kotak besar kurang travel-friendly untuk dibawa, lebih cocok ditaruh di meja rias. Dan yang terakhir si Cleansing Foam Collagen ini menurut aku gentle sekali, namun tidak meninggalkan kesat ‘keset’ diwajah. Si Cleansing Foam Collagen ini juga busanya banyak tapi tetap halus dan lembut diwajah, jadi pengen usap-usap wajah terus gitu kali aja wajah aku jadi ikutan halus dan lembut kwwkwkwk. 



Sudah pernah coba produk dari brand KOSÉ Cosmeport ini kah?

Gimana nih menurut kamu sama ketiga produk diatas? Berminat untuk mencoba? Btw aku mau share link forum kecantikan dan giveaway klik aja di 👉 Beautynesia
.
.
.
.
.
.

Thanks for reading ya, kindly comment this post
💕



21 comments:

  1. Tissue removernya juara sih beb dan aku suka banget, semoga bisa coba produk kose yang lainnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe iya nih, gak perlu ribet tuang ini itu, langsung usap usap diwajah bersih deh dari mekap.

      Delete
  2. Kose ini sheet mask nya menggoda sekali ya beb,. Akh sempat juga liat lanchesca cleansing sheet pack ini. Bagus banget dipake buat travelling.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya sheetmasknya banyak macem mulai dari gambar bayek sampek mbak2 cantik haha. Yes bisa buat traveling tapi agak sedikit boros tempat

      Delete
  3. Boleh nih tisunya buat di bawa kmna". Gak ribet kan tinggal usap". Maskernya jga nih bikin penasaran. Sapa tau nih mukaku jdi kaya baby seperti gambarnya 🤣

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya klo ketemu sama aku ntar tisunya aku bawa ya buat ilangin mekap kamu 😋 kwkwkwk mukanya jadi mengecil dong ya kayak bayik

      Delete
  4. Untung produknya cocok di wajah yaa, tapi baru tau beautynesia ada misteri box nya gini, produk produk ya sih menggiurkan yaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya nih aku juga pertama kali ikutan yg mystery box eh taunya dapet hehe. Alhamdulillah produknya aman

      Delete
  5. Efek stelah paki sheet masknya gimana? Enak gak?Tisu basahnya mengingatkan aku sama bi*re nih,

    ReplyDelete
    Replies
    1. efek setelah pakai sheetmasknya tuh lembab, tapi ya gak terlalu, essencenya cepet banget meresap diwajah

      Delete
  6. Aku kepo ama maskernya Kose nih hehe btw seru ya dapet mystery box dari Beautynesia💕

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe maskernya kose banyak beb jenisnya sampe bingung aku. Udah sering dikasih bos juga klo abis pulang dari jepang, dikasih babyish juga. hehe iya nih alhamdulillah dapet dari beautynesia

      Delete
  7. Mupeng aku sama Kose Cosmeport Softymo Lachesca Cleansing Sheet Pack Clearnya. Bersihin makeup jadi gk ribet

    ReplyDelete
    Replies
    1. yes, no ribet2 kleb deh, tinggal usap trus buang deh gak perlu tuang2 remover

      Delete
  8. Aku cuma pernah coba sheet mask nya Clear Turn aja.
    udah cerah lembut seperti pantat bayi juga :)

    ReplyDelete
  9. cleansing tissue itu nyaman banget kalo buta dibawa travelling~

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyes, bener banget no ribet2 buat bersihin mekap

      Delete
  10. Asik banget bisa kebagian mystery box nih. Isinya pun kece banget ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe iya beb, alhamdulillah sih ya isinya gak mengecewakan dan cocok sama kulit wajah aku

      Delete
  11. numpang promote ya min ^^
    Ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete